Palu-Komunitas Pajero Indonesia One Chapter Tadulako Kota Palu kembali berbagi kebahagiaan. Mereka menamakan kegiatan bakti sosial (bansos) jumat berkah. Kali ini komunitas mobil mitsubishi berbagi di dua tempat. Satu di Panti Jompo Alkautsar Jalan Pue Bogo Palu, dan satunya lagi di Panti Asuhan Almuhajirin Palu Barat. Mereka berbagi sebelum masuk waktu shalat jumat. Demikian disampaikan Ketua Pajero Indonesia One Chaptet Tadulako, Samsurijal Labatjo, di Palu, Jumat (27/8).
“Kali ini kami berbagi jumat berkah di panti asuhan. Panti Jompo dan panti asuhan anak yatim piatu di wilayah Palu Barat,” kata Ijal, panggilan akrabnya Samsurijal.
Adapun jenis bantuan yang dibagikan tim komunitas pajero sport masih kebutuhan bahan pokok, seperti beras, susu kaleng, minyak goreng dan lainnya. Ada juga kebutuhan dan perlengkapan mandi, seperti sabun, shampo, pasta gigi dan lainnya. “Pokoknya kebutuhan sehari hari yang sangat mendasar saat ini diperlukan. Dan bisa langsung dipakai dan dinikmati,” ujar Ijal, yang sekaligus Ketua Tim Kerja Berbagi Kota Palu.
Terkait dengan kegiatan komunitas mitsubisi pajero ini, banyak warga mengapresiasinya. Sekaligus berterima kasih. Sebab disituasi pandemi covid19, yang serba dibatasi aktivitas, sangat sulit memenuhi kebutuhan sehari hari.
Dan itulah yang mendasari setiap jumat, Komunitas Pajero Indonesia One Chapter Tadulako untuk berbagi kesesama orang atau tempat yang benar-benar membutuhkan.
Sebagaimana diketahui kata Ijal, komunitas ini tersebar di seluruh wilayah nusantara di 32 Chapter yang kurang lebih 2.500 anggota. “Tujuannya untuk mengembangkan potensi anggota dibidang otomotif, bersinergi memberikan nilai tambah sesama rekan dan anggota serta mewujudkan kepedulian sesama dan lingkungan hidup,” urainya.
Penulis: Yusrin L. Banna