BUOL- Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Buol mendukung program vaksinasi Polri bagi masyarakat yang belum menerima vaksin selama bulan Ramadhan dan jelang mudik Lebaran 2022.
Ketua GP Ansor Kabupaten Buol, Aco Hamid mengatakan, percepatan vaksinasi selama Ramadhan yang dilakukan Polri menjadi salah satu antisipasi penyebaran Covid-19, menjelang Lebaran Indul Fitri 1443 Hijriah.
Menurut Aco, dengan adanya percepatan vaksinasi masyarakat akan merasa aman ketika ada keluarganya yang pulnag mudik ke kampung halamannya.
Kami sangat mendukung progaram percepatan vaksinasi Polri, karena bisa membuat masyarakat menjadi lebih tenang di hari raya Idul Fitri, ketika kedatangan sanak saudaranya yang pulang mudik,” kata Aco dalam keteranganya, Rabu 13 April 2022.
“Dengan percepatan vaksinasi, masyarakat bisa menjalankan puasadengan khidmat dan saat lebaran bisa sehat bertemu dengan sanak famili,” sambungnya.
Untuk memperlancar percepatan vaksinasi, GP Ansor Kabupaten Buol juga mengimbau masyarakat agar menjaga kerukunan, terutama selama bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri tahun 2022.
Aco juga mengajak segenap masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Buol untuk membantu aparat keamanan TNI-Polri maupun Pemerintah Daerah untuk menjaga pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas).
Mari kita bantu pihak Kepolisian menjaga kamtibmas dalam rangka Harkamtibmas,” katanya.
Ia juga mengimbau agar masyarakat selalu waspada dan tidak terpengaruh dengan isu-isu yang bisa mengarah pada adu domba antar umat beragama, terutama yang banyak beredar di media sosial.
Menurutnya, sebagai umat beragama kita tidak boleh mengaitkan peristiwa itu dengan membawa agama, semua agama tidak mengajarkan untuk saling mengejek atau menghina antar satu sama lainnya
“Itu hanya dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab,” tegasnya.
Jangan pernah terprovokasi hoax yang menyebar fitnah untuk menghancurkan negara yang kita cintai ini,” ujarnya.
“Mari kita percayakan Polri bisa bekerja dan menjaga keamanan dan ketertiban. Karena itu, masyarakat Kabupaten Buol harus mendukung kinerja Kepolisian, salah satunya dengan tidak meneruskan informasi hoax yang dapat merugikan kita bersama,” tutupnya. * (Thio Jum)