BANTEN- Atlet Paralayang Sulteng kembali meraih prestasi gemilang dengan merebut dua medali emas dan satu perunggu di ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Paramotor yang berlangsung di Lanud Gorda Serang Provinsi Banten.
Manajer Tim Sulteng Asgaf Umar yang dihubungi via ponsel Minggu 27 Maret 2022 menjelaskan dari berbagai nomor Foot Launch whell launch serta kategori yang diikuti tiga atlet Sulteng ini, menjadi ladang medali.
“Di babak final hari ini, atlet putri Erna Neneng Diyah Utami yang turun di nomor Foot Luanch berhasil merebut satu medali emas. Kemudian Moch Aly yang sebelumnya telah menyumbangkan medali perak, kembali menorehkan sejarah dengan menyabet satu medali emas dan satu perunggu bagi skuad Tadulako,”kata Sekum Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Provinsi Sulteng ini.
Menurut Asgaf Umar, dirinya merasa bangga dengan torehan prestasi yang diraih atlet Sulteng, walau memang persiapan yang dilakukan kurang maksimal.
“Walau dengan berbagai kekurangan, namum anak-anak sudah sangat membanggakan Sulteng
Saya salut dan saya harap mereka tetap berjuang untuk mengharumkan nama Sulteng,” katanya.
Provinsi Sulteng di Kejurnas Paramotor Lanud Gorda Serang, mengirim tiga atlet andalan untuk mengikuti nomor Foot Luanch dengan berbagai kategori yakni Moch Aly, Wahyudi Widodo dan Erna Neneng Diah Utami.
Kejurnas Paramotor digelar sejak 24- 27 Maret, diikuti sebanyak 13 Provinsi di Indonesia.
Penulis : Agus Manggona