PALU,trustsulteng.com – Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail, secara resmi membuka Diklat Peningkatan Kapasitas Non-ASN (Aparatur Sipil Negara) yang diselenggarakan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Morowali.
Kegiatan itu berlangsung di Balai Pelatihan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Tengah, Kota Palu, pada Rabu 15 Nopember 2023 lalu.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Morowali mengatakan bahwa diklat yang dilaksanakan saat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kapasitas personel Satpol PP non-ASN, agar dapat menjalankan tugasnya secara optimal dalam menjaga ketertiban dan keamanan di Kabupaten Morowali.
Ia berharap, dengan melibatkan tenaga non-ASN, Satpol PP dapat lebih responsif dan handal dalam mengatasi berbagai tantangan yang mungkin timbul di lapangan, juga untuk mempererat solidaritas dan kerjasama antar anggota Satpol PP, sehingga dapat bekerja sama secara sinergis untuk mencapai tujuan bersama, yaitu menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di Kabupaten Morowali.
Dengan dibukanya Diklat tersebut, kata Rachmansyah, akan muncul generasi baru personel Satpol PP yang lebih handal, kompeten, dan siap menjawab berbagai tantangan yang mungkin muncul di masa depan
Saya berharap Diklat ini bisa memunculkan generasi baru Satpol PP yang lebih handal dan kompeten, responsif dan handal, serta siap menjawab berbagai tantangan di masa depan” ungkapnya.
Sementara, Kasat Pol PP Morowali, H Syahrul Amin menyampaikan bahwa pelaksanaan diklat Peningkatan Kapasitas Non-ASN dilingkup Satpol PP Morowali, dilaksanakan selama 14 hari terhitung sejak tanggal 15 November hingga tanggal 28 November 2023, yang diikuti sebanyak 25 peserta, terdiri dari 21 orang pria dan 4 orang wanita.
Hadir dalam kegiatan itu, Kepala BPKAD Morowali, Alamsyah, perwakilan Kasat Pol PP Provinsi Sulawesi Tengah, Pol PP Kota Palu, serta perwakilan Damkar Kota Palu.
Kegiatan diakhiri dengan penyematan tanda kepesertaan secara simbolis oleh Pj Bupati Morowali, kepada dua orang perwakilan peserta. ***