Morowali Utara, trustsulteng – Calon Gubernur Sulawesi Tengah, Ahmad Ali, bersama calon Wakil Gubernur, Abdul Karim Aljufri (AKA), kembali menegaskan komitmen mereka untuk menerapkan politik santun dalam kontestasi Pilgub Sulteng 2024. Dalam pertemuan dengan ratusan relawan dan partai koalisi di Kolonodale, Morowali Utara, Jumat 13 September 2024, Ahmad Ali mengungkapkan bahwa mereka kerap menjadi sasaran fitnah dan cibiran, terutama di media sosial, namun memilih untuk merespons dengan senyuman.
“Banyak fitnah keji yang ditujukan kepada kami, haruskah kami balas? Tidak! Cukup senyumin aja, karena stok senyum kami masih sangat banyak untuk orang yang memfitnah,” ujar Ahmad Ali disambut tawa dan tepuk tangan dari para pendukung yang hadir.
Ahmad Ali menegaskan bahwa dalam hampir 70 pertemuan deklarasi maupun tatap muka dengan masyarakat di berbagai titik di Sulawesi Tengah, ia dan Abdul Karim Aljufri selalu fokus pada program-program yang mereka tawarkan, tanpa pernah menjelekkan kandidat lain. Pasangan dengan akronim BerAmal (Bersama Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri) ini konsisten mengedepankan etika politik positif.
“Selama sosialisasi, kami tidak pernah menjelekkan atau menjatuhkan calon lain,” ungkapnya.
Menariknya, Ahmad Ali justru kerap memberikan apresiasi kepada para pesaingnya dalam kontestasi Pilgub Sulteng 2024. Dalam beberapa kesempatan, ia bahkan seolah mempromosikan dua kandidat lainnya, Rusdi Mastura (Kak Cudi) dan Anwar Hafid, yang juga bersaing dalam pemilihan gubernur.
“Jika saudara-saudara merasa di kepemimpinan Kak Cudi banyak janji politik yang sudah dilaksanakan, maka pilih Beliau. Begitu pun jika ada program-program baik dan bermanfaat dari Pak Anwar, maka pilih dia,” ujar Ahmad Ali dalam beberapa pertemuan, termasuk saat bertemu dengan para relawan di Kolonodale.
Namun, Ahmad Ali menutup dengan ajakan kepada masyarakat untuk memilih perubahan jika merasa belum mendapatkan hasil maksimal dari kepemimpinan saat ini.
“Tapi, jika memang masyarakat merasa belum ada yang dirasakan, maka silakan pilih Harapan Baru!” pungkasnya.
Dengan sikap politik yang santun dan penuh senyuman, Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri terus memperkuat dukungan dari masyarakat dan partai koalisi dalam langkah mereka menuju Pilgub Sulteng 2024.**