Skip to content
TrustSulteng

TrustSulteng

Berita Aktual Sulteng

  • About
  • Blog
  • Contact
  • Kolom Rubrik
  • Pin Posts
  • Tentang Kami
Trust TVChanel
Rusdy Mastura Kembalikan Berkas Pendaftaran ke DPW PBB Sulteng
  • Uncategorized

Rusdy Mastura Kembalikan Berkas Pendaftaran ke DPW PBB Sulteng

Adm Red. May 10, 2024

Palu, trustsulteng – Rusdy Mastura yang disapa ka Cudy mengembalikan berkas pendaftaran kepala daerah ke DPW Partai Bulan Bintang (PBB) Sulteng.

Pengembalian berkas tersebut dilakukan oleh tim LO Cudy, Safri Laupa di kantor DPW PBB jalan Banteng Kota Palu, Jumat 10 Mei 2024

Seperti diketahui, PBB meraih satu kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) pada Pileg 14 Februari.

Perebutan kursi partai pengusung dalam Pilkada 27 November 2024 nanti, terus berlangsung di antara Bakal Calon (Balon) Gubernur Sulteng.

Salah satunya adalah Balon Gubernur Sulteng petahana Rusdy Cudy yang terus berkonsolidasi dengan beberapa partai-partai politik di Sulteng.

“Hari ini kami dari Tim Rusdy Mastura menyerahkan berkas pendaftaran Pilkada ke PBB,” ujar Syafri Laupa.

Dia mengatakan PBB adalah partai yang memiliki nilai historis dengan Cudy, karena Cudy anak dari anggota Masyumi di zamannya

Kedatangan Tim Cudy disambut oleh Ketua dan anggota Tim Desk Pilkada PBB Sulteng.

“Kami menyampaikan salam hormat dari Pak Rusdy Mastura atas atensi dan dukungannya selama ini kepada beliau,” ungkapnya.**

Hidayat Tekadkan Diri Maju Pilwali Palu
  • Uncategorized

Hidayat Tekadkan Diri Maju Pilwali Palu

Adm Red. May 10, 2024

Palu,trustsulteng – Mantan Wali Kota Palu, Dr Hidayat MSi menyatakan komitmennya untuk kembali maju pada pemilihan wali kota Palu pada November 2024 mendatang.

“Saya tadinya sudah berpikir akan fokus mengembangkan usaha peternakan saya di Sigi, tetapi banyak yang datang ke saya, untuk meminta kembali ikut Pilkada,” kata Hidayat pada acara podcast yang digelar JMSI Sulteng, Kamis 9 Mei 2024.

Hidayat mengaku sempat meragukan ajakan itu. Ia pun kemudian mengecek langsung ke warga Kota Palu.

“Pasca bencana beberapa waktu lalu. Saya ini sudah divonis macam-macam oleh warga. Saya divonis tanpa putusan pengadilan. Karena itu ketika ada ajakan warga seperti tadi. Saya kemudian mengeceknya langsung ke lapangan,” katanya.

“Setelah saya cek ternyata benar, warga Kota Palu sudah tersenyum menerima saya. Oleh karena itu saya menyampaikan salam hormat tahun 2024 ini,” tambah Hidayat.

Hidayat mengaku masih banyak cita-cita dan harapannya untuk pembangunan Kota Palu belum tercapai.

“Tadinya saya berpikir saya ingin menjadi masyarakat biasa saja. Saya sebenarnya mau kolaborasi dengan pemerintah, namun tidak bisa,” ujarnya.

Pemerintah saat ini menurut Hidayat, mestinya memberikan perhatian yang lebih untuk mendorong ekonomi kecil agar bisa tumbuh.

Kota Palu yang memiliki keterbatasan lahan pertanian, menurut Hidayat, mestinya didorong menjadi kota jasa.

“Jasa lebih besar pemasukannya ke PAD. Kita focus menjual jasa. Tinggal saat ini bagaimana pemerintah menarik minat orang agar tertarik datang ke Kota Palu,” ujarnya.

Menurutnya, ada banyak titik-titik potensi di dalam kota Palu yang bisa dibangun agar orang tertarik ke Palu.

“Dulu saya sudah buatkan master plant untuk beberapa titik. Misalnya jalan teluk Palu sepanjang 10 km, Taman hutan Talise, kemudian di Salena ada sekian hektar yang bisa dibuat untuk camping ground,” jelasnya.

Hidayat sedikit mengkritisi Pemkot Palu yang saat ini menaikkan pajak/retribusi ke masyarakat. Kebijakan itu menurutnya, tidak tepat karena rehabilitasi dan rekonstruksi pemulihan ekonomi masyarakat pasca bencana belum sepenuhnya selesai.

“Saya tidak tahu apa dalil pemerintah, sehingga menaikkan PBB, retribusi sampah pajak, dan retribusi parkir,” katanya.

Menanggapi perolehan Adipura, Hidayat berpendapat bahwa Adipura yang diraih Kota Palu saat ini tidak pantas diklaim sebagai keberhasilan satu orang.

Keberhasilan meraih Adipura tersebut adalah juga andil dari pemimpin-pemimpin sebelumnya, yang turut membangun Kota Palu.

“Di situ ada andil pak Rully Lamadjido, pak Baso, pak Rusdy Mastura, pak Hidayat Lamakarate. Semua pimimpin sebelumnya. Jadi tidak bisa diklaim satu orang,” ujarnya.

Pada saat memimpin Kota Palu, Hidayat pun mengaku sudah membangun baik fisik dan non fisik. Di antaranya membangun ruang terbuka hijau di Talise, Hutan Kota, membentuk tim gerak gali gasa, dan lain sebagainya.

“Di zaman saya Kota Palu meraih penghargaan katagori Perencana Daerah terbaik I, juara kedua kala itu Palembang dan Solo, tapi saya tidak mau gembar-gemborkan,” ujarnya.

Ditanya soal siapa yang akan mendampinginya pada Pilwali nanti? Hidayat mengaku sampai saat ini masih belum menentukan.

“Biasanya pasangan saya itu muncul di detik-detik terakhir. Saya masih menunggu takdir,” pungkasnya. (*)

Sambut Kajati Sulteng Baru, Gubernur Pesan Jaga Sinergitas Forkopimda
  • Uncategorized

Sambut Kajati Sulteng Baru, Gubernur Pesan Jaga Sinergitas Forkopimda

Adm Red. May 9, 2024

Palu, trustsulteng – Tongkat estafet kepemimpinan Korps Adhyaksa di Sulawesi Tengah berpindah, dari Agus Salim,SH,MH kepada Dr.Bambang Hariyanto.

Pejabat lama Agus Salim,SH,MH kini dipercayakan sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan.

Sementara pejabat baru, Dr.Bambang Hariyanto, sebelumnya tercatat sebagai Kepala Biro Perlengkapan Kejaksaan Agung Republik Indonesia.

Untuk penghantar alih tugas Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah, digelar acara pisah sambut yang berlangsung di Hotel Best Western Plus Coco Palu, pada Rabu malam (8/5/2024).

Acara pisah sambut dihadiri, Gubernur Sulawesi Tengah H.Rusdy Mastura didampingi Ketua TP PKK Dr.Hj.Vera Rompas Mastura,S.Sos,M.Si, Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Ma’mun Amir didampingi Wakil Ketua TP PKK Hj.Halima Amir, Unsur Forkopimda Sulawesi Tengah, Rektor, Pimpinan Instansi Vertikal, Para bupati/walikota se Sulteng serta Para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.

Gubernur H.Rusdy Mastura mengucapkan selamat datang di Sulawesi Tengah kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah yang baru, Dr.Bambang Hariyanto, dengan harapan semoga terjalin sinergitas yang kuat dan tangguh dalam bingkai keluarga besar Forkopimda Sulawesi Tengah.

Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Kajati Sulteng sebelumnya, Agus Salim,SH,MH yang selama ini telah membangun soliditas dengan sangat baik dan kuat di Negeri Seribu Megalit, Provinsi Sulawesi Tengah.

*Biro Administrasi Pimpinan*

Tongkat estafet kepemimpinan Korps Adhyaksa di Sulawesi Tengah berpindah, dari Agus Salim,SH,MH kepada Dr.Bambang Hariyanto.

Pejabat lama Agus Salim,SH,MH kini dipercayakan sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan.

Sementara pejabat baru, Dr.Bambang Hariyanto, sebelumnya tercatat sebagai Kepala Biro Perlengkapan Kejaksaan Agung Republik Indonesia.

Untuk penghantar alih tugas Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah, digelar acara pisah sambut yang berlangsung disalah satu hotel ternama kota palu, Rabu malam 8 Mei 2024

Acara pisah sambut dihadiri, Gubernur Sulawesi Tengah H.Rusdy Mastura didampingi Ketua TP PKK Dr.Hj.Vera Rompas Mastura,S.Sos,M.Si, Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Ma’mun Amir didampingi Wakil Ketua TP PKK Hj.Halima Amir, Unsur Forkopimda Sulawesi Tengah, Rektor, Pimpinan Instansi Vertikal, Para bupati/walikota se Sulteng serta Para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.

Gubernur H.Rusdy Mastura mengucapkan selamat datang di Sulawesi Tengah kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah yang baru, Dr.Bambang Hariyanto, dengan harapan semoga terjalin sinergitas yang kuat dan tangguh dalam bingkai keluarga besar Forkopimda Sulawesi Tengah.

Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Kajati Sulteng sebelumnya, Agus Salim,SH,MH yang selama ini telah membangun soliditas dengan sangat baik dan kuat di Negeri Seribu Megalit, Provinsi Sulawesi Tengah.**

 

sumber biro adpim

Pisah Sambut Kajati Sulteng, Agus Salim Berpamitan
  • Uncategorized

Pisah Sambut Kajati Sulteng, Agus Salim Berpamitan

Adm Red. May 9, 2024

Palu, trustsulteng – Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar pisah sambut Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) yang dihadiri pejabat lama Agus Salim, SH.,MH serta pejabat baru Dr. Bambang Hariyanto.,SH.,M.Hum.

Kegiatan yang dilaksanakan di salah satu hotel ternama kota palu, Rabu malam, 8 Mei 2024, dihadiri Gubernur, Rusdy Mastura, Wakil Gubernur Sulteng, Ma’mun Amir, Kapolda, Irjen Pol. Agus Nugroho, Danrem 132/Tadulako, Brigjen TNI Dodi Triwinarto, Wakajati, para Bupati/Walikota, para Anleg Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulteng dan Kabupaten/Kota, para Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari), para Kapolres dan Dandim, serta pejabat Forkopimda Provinsi dan Kabupaten/Kota diwilayah itu.

Agus Salim dalam sambutannya menceritakan kedekatan emosionalnya bersama jajaran forkopimda provinsi. Kata dia, selama kurang lebih 1 tahun 7 bulan menjabat di Bumi Seribu Megalit, rasanya terlalu singkat bagi dirinya.

“Terima kasih pak gubernur dan seluruh teman-teman forkopimda serta adik-adik Kajari se Kabupaten/Kota di Sulawesi Tengah. Rasanya 1 tahun 7 bulan tapi dalam perjalanan saya merasa sama semua. Saya tidak pernah menghitung durasi masa tugas saya di sini karena suasana dan situasi penuh keakraban beginilah yang akan selalu dikenang,” tambah dia.

“Sekali lagi terima kasih kepada teman-teman pejabat utama Kejaksaan Tinggi yang telah bekerja dan membantu selama kami menjabat disini,” sahutnya.

Pun sebaliknya dikatakan oleh Bambang Hariyanto selaku Pejabat Baru. Dirinya mengaku bersyukur ditempatkan oleh Jaksa Agung, ST Burhanuddin di daerah yang kaya akan hasil-hasil bumi dan sumber daya alam yang melimpah.

Sebelumnya, Jaksa Agung Burhanuddin melakukan pelantikan termasuk Kajati Sulteng, Agus Salim.

Agus Salim sendiri bakal pulang kampung di tanah kelahirannya menjabat Kajati Sulawesi Selatan.

Sementara itu, Gubernur Rusdy Mastura menyampaikan selamat datang kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Sulteng yang baru, Bambang Hariyanto. Gubernur berharap dapat terjalin komunikasi yang baik dengan Kejaksaan serta antar lembaga di Provinsi Sulteng.

“Selamat datang kepada Pak Bambang, kami menerima dengan tangan terbuka. Semoga bisa bekerja sama dengan nyaman di Sulteng. Saya berharap, kita dapat bekerja dengan baik karena kita satu dalam membangun daerah,” sambut Cudy sapaan akrab Rusdy Mastura.

Cudy menjelaskan bahwa, pergantian pejabat merupakan suatu hal yang biasa dalam meningkatkan akselerasi serta kemajuan suatu lembaga.

Kepada Pejabat Lama, Agus Salim, kami mengucapkan terima kasih atas pengabdiannya selama menjadi Kajati Sulteng.

“Bapak Agus Salim juga telah banyak memberikan kontribusi pada pembangunan Provinsi Sulteng dan penegakkan hukum, serta aktif dalam menjalin kemitraan,” akunya. **

 

 

Gubernur Cudy Teken Kerjasama Pengembangan Potensi Daerah
  • Uncategorized

Gubernur Cudy Teken Kerjasama Pengembangan Potensi Daerah

Adm Red. May 8, 2024

Palu, trustsulteng – Gubernur Sulawesi Tengah H.Rusdy Mastura dan Pj Bupati Donggala Moh.Rifani,S.Sos,M.Si menandatangani Perjanjian Kerjasama (PKS) dalam rangka Percepatan Pengembangan Potensi Daerah dan Peningkatan Pelayanan Publik.

Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Kerja Gubernur Sulawesi Tengah, Rabu 8 Mei 2024

Adapun tujuan dari PKS ini, yaitu untuk membangun sinergitas dan kolaborasi dalam Percepatan Pengembangan Potensi Daerah dan Peningkatan Pelayanan Publik yang efektif, efisien dan memberikan manfaat kepada kedua belah pihak.

Ruang lingkup perjanjian ini, meliputi : 1) optimalisasi peningkatan pendapatan daerah, 2) Pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif, 3) Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), 4) Urusan pemerintahan lainnya, berdasarkan kebutuhan para pihak, sesuai ketentuan peraturan perundang – undangan.

Gubernur H.Rusdy Mastura menyambut baik kerjasama yang telah disepakati ini, dengan harapan semoga memberi dampak positif bagi masyarakat, terlebih khusus menyiapkan Kabupaten Donggala sebagai etalase depan daerah penyangga IKN Nusantara di Kalimantan.**

 

sumbe biro Adpim

AKA Temui Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Upaya Perkuat Koalisi Pilgub Sulteng
  • Uncategorized

AKA Temui Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Upaya Perkuat Koalisi Pilgub Sulteng

Adm Red. May 7, 2024

Palu, trustsulteng – Pasca menyatakan kesiapannya untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Sulawesi Tengah (Pilgub Sulteng), Abdul Karim Aljufri (AKA) melakukan langkah strategis dengan bertemu Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar.

Pertemuan ini menjadi bagian penting dari upaya pendekatan yang dilakukan oleh AKA ke tokoh-tokoh partai politik, dengan tujuan untuk membangun hubungan dan mempererat silaturahmi dalam rangka memperkuat persiapannya dalam Pilgub Sulteng.

“Sebagai seorang kandidat, langkah penting adalah melakukan pendekatan kepada para ketua partai untuk menjelaskan visi dan misi serta menawarkan apa yang akan kita kerjakan. Prinsipnya adalah membangun hubungan dan mempererat silaturahmi. Sulteng sangat besar sehingga butuh bantuan dari semua pihak untuk menjaga dan membangun agar lebih baik lagi,” ujar AKA.

Pertemuan antara AKA dan Muhaimin Iskandar diharapkan dapat memperkuat sinergi antara Partai Gerindra dan PKB dalam persiapan Pilgub Sulteng. Sebelumnya AKA juga bertemu dengan Wakil ketua DPP Nasdem Ahmad Ali di kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara

AKA berharap PKB bisa mendukung rencana-rencana kedepan dalam membangun Sulteng. Abdu menyadari potensi sebagai PKB partai besar dan juga sebagai abnaul khairaat yang juga sangat dekat dengan NU. “Tentu saya sangat berharap dukungan PKB,” harapnya

AKA sejak di DPRD Provinsi Sulawesi Tengah selalu menyampaikan dan mengupayakan komitmennya dalam memperjuangkan program-program yang berpihak kepada kepentingan rakyat Sulawesi Tengah.

Sebagai tokoh yang memiliki pengalaman dalam dunia politik dan masyarakat Sulawesi Tengah, AKA diyakini mampu menjadi sosok yang dapat memperjuangkan aspirasi masyarakat dengan baik.

Dalam pertemuan dengan Muhaimin Iskandar, langkah AKA semakin meyakinkan kesiapan untuk menawarkan diri ke Masyarakat Sulawesi Tengah pada Pilgub mendatang.

Pertemuannya dengan Cak Imin menjadi langkah yang menarik perhatian publik, apalagi dalam membangun koalisi dan menjalin kerjasama antarpartai politik dalam Pilgub Sulteng serta sinergi antara Partai Gerindra dan PKB akan jadi modal yang kuat bagi AKA dalam persaingan politik yang semakin sengit di Sulawesi Tengah.

Belum diketahui apa yang menjadi pembicaraan keduanya namun publik menilai AKA dan Muhaimin Iskandar juga membahas berbagai isu strategis yang menjadi perhatian masyarakat Sulawesi Tengah.

Jika kedua belah pihak (PKB – Gerindra) sepakat untuk bekerja sama dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan merata di seluruh wilayah Sulawesi Tengah maka akan semakin memberikan ruang bagi AKA untuk memenangkan Pilgub Sulteng kedepan.

Berita sebelumnya Abdul Karim Aljufri, dengan langkah tegap dan niat ibadah yang tulus, menegaskan kesiapannya untuk turut serta dalam pemilihan kepala daerah Sulawesi Tengah. Langkah ini diambil sebagai respons atas arahan yang diberikan oleh Ketua Umum/Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Bapak Prabowo Subianto.**

Reuni Fakum Untad, Sirajuddin; berkhidmat bagi pembangunan dan kemajuan sulteng
  • Uncategorized

Reuni Fakum Untad, Sirajuddin; berkhidmat bagi pembangunan dan kemajuan sulteng

Adm Red. May 7, 2024

Palu, trustsulteng – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Hukum Universitas Tadulako akan menggelar Reuni Akbar Fakultas Hukum Untad, akan dilaksanakan pada tanggal 10 – 11 Mei 2021 di Kota Palu. Kegiatannya berlokasi dibeberapa tempat seperti Kampus Fakultas Hukum Untad, Taman GOR Kota Palu dan Convention Hall Swissbell Hotel Palu.

Agenda Reuni Akbar Fakultas Hukum Untad merupakan amanat dari Muscab ke II IKA Fakuktas Hukum Untad yang dilaksanakan 2 Desember 2024 di Kota Palu. Karena sejak berdiri Fakultas Hukum Untad hingga saat ini kegiatan Reuni baru dilaksanakan sebanyak satu kali. Maka Pelaksanaan Reuni Akbar kali ini merupakan yang kedua yang akan dihadiri ribuan alumni yang tersebar di seluruh Indonesia dengan profesi dan pengabdian yang beragam, baik sebagai Polisi, Jaksa, Hakim, Panitera, Pengacara, Dosen, ASN, Pengusaha, Swasta, politisi dan lain-lain.

Ketua IKA Fakuktas Hukum Untad, Dr H. Sirajuddin Ramli SH. MH, mengatakan, untuk reuni kali ini akan menggelar beberapa kegiatan. Pada Jumat, 10 Mei 2024, acara back To Campus, dilaksanakan di Kampus Fakultas Hukum Untad. Dimana alumni diharapkan berkunjung dan melihat kampus tercinta yang dulu sebagai sarana pembentukan dirinya sebagai mahasiswa sampai menyelesaikan studi serta mengenang suka dan duka selama kuliah.

Selanjutnya, pada Sabtu, 11 Mei 2024 jam 06.00 wita Olahraga Pagi Bersama yang akan dipusatkan di Taman GOR Palu. Yang diawali jalan santai, zumba/line dance, lomba karaoke dan hiburan.

“Masih hari yang sama bertempat di Convention Hall Swiss Bell Hotel Palu dilaksanakan acara puncak berupa Gala Dinner berupa ramah tamah dan pelantikan Pengurus Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Cabang Fakultas Hukum Untad periode 2023 – 2028 dan diisi hiburan Band Kota Palu,” jelas Sirajuddin, anggota Polri berpangkat AKBP.

Tujuan pelaksanaan Reuni Akbar Untad ini lanjut Wadir Pol Airut ini, untuk menjalin silaturahmi para Alumni Fakultas Hukum Untad dari berbagai daerah dan profesi yang beragam. Juga untuk menggalang dan menyatukan potensi Alumni Fakultas Hukum Untad untuk berkhidmat bagi pembangunan dan kemajuan daerah Sulteng dan bangsa Indonesia serta reuni ini juga untuk mengobati kerinduan teman, sahabat, rekan yang sudah lama tidak bertemu, maka dimomen Reuni Albar sebagai sarana temu kangen untuk mengobati kerinduan yang membuncah.**

Kadis ESDM Ajak Perusahaan Tambang Wajib Memiliki Kaidah Good Mining Practice Kadis ESDM Edy Lesnusa dan Sekdis ESDM Devi Borman foto biro adpim
  • Uncategorized

Kadis ESDM Ajak Perusahaan Tambang Wajib Memiliki Kaidah Good Mining Practice

Adm Red. May 6, 2024

Palu, trustsulteng – Setiap perusahaan tambang wajib memiliki kaidah Good Mining Practice dalam melakukan operasi pertambangan dari awal hingga akhir.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas ESDM Eddy Nicolas Lesnusa, S.Sos pada momentum Silaturahmi bulan Syawal 1445 Hijriah dalam rangka evaluasi 2 Tahun Pendelegasian IUP Mineral Bukan Logam dan Batuan Sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2022, bertempat di Dinas ESDM Provinsi Sulawesi Tengah, Senin 6 Mei 2024.

Turut mendampingi, Inspektur Tambang, Sekdis ESDM Devi Borman dan Kabid Minerba, Sultan.

Pemberlakuan UU No 3 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas UU No 4 Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara, maka sejak tanggal 10 Desember 2020 seluruh kewenangan dalam pengelolaan pertambangan mineral dan batubara telah menjadi kewenangan Kementerian ESDM RI.

Selanjutnya hadir Perpres No 55 Tahun 2022 tentang Pendelegasian Pemberian Perizinan Berusaha di Bidang Pertambangan Mineral dan Batubara dari pemerintah pusat ke pemerintah provinsi, pada tanggal 11 April 2022, sehingga saat ini pendelegasian kembali Mineral Bukan Logam dan Batuan (MBLB) termasuk juga SIPB, IPR dll, telah berlangsung kurang lebih 2 tahun.

Dalam Perpres ini, sebut kadis, daerah juga diberikan kewenangan untuk melakukan pembinaan dan pengawasan, terhadap para pelaku usaha pertambangan yang didelegasikan secara efektif dan efesien.

Terakhir, Ia berharap agar para pelaku usaha bisa bersinergi dengan pemerintah provinsi untuk melahirkan suatu gagasan yang konstruktif sekaligus mengoptimalkan peluang untuk kemajuan daerah, khususnya peningkatan fiskal daerah.

Pertemuan ini menghasilkan beberapa komitmen kesepakatan terkait permasalahan pertambangan yang berdampak terhadap lingkungan.**

Sumber biro adpim

Penyidik Kejati Sulteng Periksa Kades Ambunu atas Dugaan Tindak Pidana Korupsi Lahan Mangrove
  • Uncategorized

Penyidik Kejati Sulteng Periksa Kades Ambunu atas Dugaan Tindak Pidana Korupsi Lahan Mangrove

Adm Red. May 6, 2024

Palu, trustsulteng – Penyidik Kejati Sulteng akan melakukan pemeriksaan Kepala Desa (kades) Ambunu, perangkat desa Ambunu dan mantan kades Ambunu Selasa 7 Mei 2024.

Mereka dipanggil diantaranya Fadli Kades Ambunu, Aljufri Kaur Kesra Desa Ambunu, Ardan sekdes Ambunu dan mantan kepala desa Ambunu Sukiman Karim. Mereka diperiksa terkait dugaan tindak pidana korupsi dalam penjualan lahan mangrove ke PT. Baoshuo Taman Industry Investment Group (BTIIG), luasnya sekitar 30 hektare di Desa Ambunu, Kecamatan Bungku Barat, Kabupaten Morowali.

Kasipenkum Humas Kejati Sulteng Abdul Haris Kiay menuturkan, pemanggilan terhadap keempat saksi tersebut, berdasarkan surat pemanggilan dilayangkan pada Selasa (23/4) lalu.

Selanjutnya sebut dia, penyidik juga hari ini memeriksa tiga orang penerima SKT dan satu orang dari Dinas PUPR

“Mereka diperiksa diantaranya Yusran Yusuf, Arham , Azhar penerima SKT dan Fitaraudin Bada Kabid Penataan Ruang Dinas PUPR,”kata Haris di Palu, Senin 6 Mei 2024

Sebelumnya penyidik geledah Kantor Desa Ambunu, Rumah Kades Ambunu dan Kantor Kecamatan Bungku Barat Kabupaten Morowali, Kamis (7/3) lalu.

Penggeledahan dilakukan  berdasarkan Surat Perintah Penggeledahan Nomor 19/PenPid.B-GLD/2024/PN Pso tanggal 04 maret 2024.

Dan Surat Perintah Penyidikan Nomor : PRINT-01/P.2/Fd.1/02/2024 tanggal 27 Februari 2024 untuk membuat terang tindak pidana guna menentukan tersangka dalam penyidikan dugaan tindak pidana korupsi dalam pembebasan lahan mangrove di Desa Ambunu.

Dalam penggeledahan tim penyidik membawa dan melakukan penyitaan beberapa dokumen terkait pembebasan lahan dari lokasi penggeledahan.

Sebelumnya Penyelidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulteng meminta keterangan sejumlah tokoh di Desa Ambunu

Mereka dipanggil dimintai keterangan tokoh masyarakat, di antaranya Adudin Jena, Husen Jus, dan Abd muluk (masyarakat), Moh Rais Rabbie, di kantor Kejati Sulteng, Kamis 14 Desember 2023 lalu.**

TIM

Hadiri Musrenbangnas, Berikut Penyampaian Gubernur Rusdy Mastura
  • Uncategorized

Hadiri Musrenbangnas, Berikut Penyampaian Gubernur Rusdy Mastura

Adm Red. May 6, 2024

Jakarta,trustsulteng – Gubernur Sulawesi Tengah H.Rusdy Mastura menghadiri acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) di Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, pada Senin (6/5/2024).

Turut mendampingi gubernur, Sekda Dra.Novalina,MM, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Kesra merangkap Plt Kadis Perkebunan dan Peternakan Dr.Hj.Rohani Mastura,M.Si, Kepala Bappeda Dr.Ir.Christina Sandra Tobondo,MT, Kadis Cikasda Andy Ruly Djanggola.

Musrenbangnas ini dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo dan dihadiri Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin, para Menteri terkait, para gubernur dan bupati/walikota se-Indonesia.

Adapun tema yang di usung dalam Musrenbangnas kali ini, yakni “Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan”.

Presiden Jokowi dalam arahannya meminta para pejabat daerah untuk berhati-hati dalam menyusun fiskal dan anggaran yang direncanakan.

“Jangan sampai ada satu rupiah pun uang yang meleset dari rencana yang sudah kita buat dalam pembahasan Musrenbangnas ini,”katanya.

Begitupun dengan skala prioritas, Jokowi mengimbau agar memprioritaskan apa yang telah direncanakan dan juga semua pihak dihimbau untuk berhati-hati dalam pengelolaan fiskal dan anggaran.

Rupiah yang direalisasikan juga diharapkan tidak meleset dari rencana yang dibuat di awal.

“Kita tahu saat ini semua negara takut dengan kenaikan harga minyak dan bunga pinjaman, karena begitu bunga pinjaman naik sedikit saja, beban terhadap fiskal akan besar, sekali lagi, kita harus hati-hati mengelola setiap rupiah yang kita miliki,”bebernya.

Dikatakan Presiden, saat ini pemerintah telah memiliki Rencana Pembangunan Jangka Panjang, Menengah. Akan tetapi yang belum ada adalah sinkronisasi.

“Oleh sebab itu sinkronisasi penyusunan RKP tahun 2025 harus berdasarkan prinsip, sekali lagi, programnya harus in line, harus seirama, jangan sampai pusat ke kanan dan daerah ke kiri, kehilangan kita, akan kehilangan, semuanya harus in line, semuanya harus seirama, misalnya pusat ingin meningkatkan produksi pangan, daerah malah mengkonversi sawah menjadi property, ngak sinkron namanya,”pungkasnya.

Terpisah, Gubernur H.Rusdy Mastura menuturkan kegiatan ini bertujuan untuk melakukan harmonisasi dan sinkronisasi program antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah agar arah atau kebijakan pembangunan lebih efektif dan efisien.

Ia pun berjanji segera menindaklanjuti hasil rekomendasi Musrenbangnas bersama jajarannya, terlebih khusus menyiapkan Sulawesi Tengah sebagai daerah penyangga IKN Nusantara di Kalimantan.

*Biro Administrasi Pimpinan*

ubernur Sulawesi Tengah H.Rusdy Mastura menghadiri acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) di Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, pada Senin 6 Mei 2024

Turut mendampingi gubernur, Sekda Dra.Novalina,MM, Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Kesra merangkap Plt Kadis Perkebunan dan Peternakan Dr.Hj.Rohani Mastura,M.Si, Kepala Bappeda Dr.Ir.Christina Sandra Tobondo,MT, Kadis Cikasda Andy Ruly Djanggola.

Musrenbangnas ini dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo dan dihadiri Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin, para Menteri terkait, para gubernur dan bupati/walikota se-Indonesia.

Adapun tema yang di usung dalam Musrenbangnas kali ini, yakni “Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan”.

Presiden Jokowi dalam arahannya meminta para pejabat daerah untuk berhati-hati dalam menyusun fiskal dan anggaran yang direncanakan.

“Jangan sampai ada satu rupiah pun uang yang meleset dari rencana yang sudah kita buat dalam pembahasan Musrenbangnas ini,”katanya.

Begitupun dengan skala prioritas, Jokowi mengimbau agar memprioritaskan apa yang telah direncanakan dan juga semua pihak dihimbau untuk berhati-hati dalam pengelolaan fiskal dan anggaran.

Rupiah yang direalisasikan juga diharapkan tidak meleset dari rencana yang dibuat di awal.

“Kita tahu saat ini semua negara takut dengan kenaikan harga minyak dan bunga pinjaman, karena begitu bunga pinjaman naik sedikit saja, beban terhadap fiskal akan besar, sekali lagi, kita harus hati-hati mengelola setiap rupiah yang kita miliki,”bebernya.

Dikatakan Presiden, saat ini pemerintah telah memiliki Rencana Pembangunan Jangka Panjang, Menengah. Akan tetapi yang belum ada adalah sinkronisasi.

“Oleh sebab itu sinkronisasi penyusunan RKP tahun 2025 harus berdasarkan prinsip, sekali lagi, programnya harus in line, harus seirama, jangan sampai pusat ke kanan dan daerah ke kiri, kehilangan kita, akan kehilangan, semuanya harus in line, semuanya harus seirama, misalnya pusat ingin meningkatkan produksi pangan, daerah malah mengkonversi sawah menjadi property, ngak sinkron namanya,”pungkasnya.

Terpisah, Gubernur H.Rusdy Mastura menuturkan kegiatan ini bertujuan untuk melakukan harmonisasi dan sinkronisasi program antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah agar arah atau kebijakan pembangunan lebih efektif dan efisien.

Ia pun berjanji segera menindaklanjuti hasil rekomendasi Musrenbangnas bersama jajarannya, terlebih khusus menyiapkan Sulawesi Tengah sebagai daerah penyangga IKN Nusantara di Kalimantan.**

 

sumber biro adpim

Posts pagination

Previous 1 … 87 88 89 90 91 92 93 … 217 Next

Recent Posts

  • Apel Pasukan Tinombala Wujud Nyata Kepedulian Keselamatan Berlalu Lintas di Sulawesi Tengah
  • Pemprov Sulteng Dukung Penuh Digitalisasi Pembayaran Lewat QRIS
  • Bupati Sigi Temui Gubernur Sulteng Bahas Festival Danau Lindu dan Peresmian Listrik Desa
  • Pendapatan Sulteng Melejit : Pertumbuhan Ekonomi dan Hilirisasi Pemicunya
  • Bertemu Gubernur Sulteng, Asosiasi Dealer Mobil Bahas Kelanjutan Insentif Pajak Kendaraan Baru
  • Facebook
  • Twitter
  • Instagram
  • Email
  • Facebook
  • Twitter
  • Instagram
  • Email
Copyright © COMINDO MEDIA PERKASA | DarkNews by AF themes.