LUWUK – Calon tuan rumah Porprov X 2026 Kabupaten Morowali mengejar target juara umum pada Porprov IX-2022 di Kabupaten Banggai, 10-17 Desember 2022.
Tidak tanggung-tanggung, KONI Morowali memberangkatkan 340 atlet dengan mengikuti 24 cabang olahraga termasuk juga cabang olahraga eksebisi.
Ketua Umum KONI Morowali Hj Arnila M Ali yang akrab disapa Hj Cica mengatakan dalam menggapai mimpi juara umum, KONI Morowali menyiapkan bonus Rp20 juta per keping medali emas serta bonus lain. Ditambah beberapa atlet yang meraih medali PON Papua, seperti atlet biliar Ardin Wiranata pada Porprov 2022 ini membawa bendera kontingen Morowali.
“Ada beberapa cabor unggulan kami. Bola voli, basket, atletik dan lainnya,” kata Hj Cica pada saat verifikasi berkas keabsahan Porprov di KONI Banggai, Rabu (15/11).
Hj Cica menuturkan KONI Morowali berbeda dengan sebelumnya. Sebagai daerah penyumbang pdb nikel terbesar di Indonesia, KONI Morowali mendapat dukungan Pemda Morowali serta industri di Morowali. Serta Ketua KONI Morowali yang era sekarang dipimpin putri Morowali ini memang sangat bergairah memajukan olahraga daerahnya sebagai bentuk kebanggan dan kehormatan daerah.
“Alhamdulillah, setelah saya pimpin KONI sudah punya gaung. Kami juga mendapat perhatian khusus Pemda Morowali,” katanya.
“Setiap tahun kami (KONI) mendapat dana pembinaan untuk atlet. Dan Dana itu kami salurkan utuh kepada cabor,” imbuh mantan ketua PBVSI Morowali ini.
“Kami dari KONI tentu merasa malu. Begitu besar perhatian Pemda Morowali pada kami, lantas tidak mampu memberikan prestasi pada daerah,” katanya.
Senagai calon tuan rumah Porprov X Sulteng, hasil dari Porprov IX di kavuoafen Banggai ini menjadi titik awal kebangkitan olahraga di Morowali. **
editor yusrin/media koni