Papua- Kontingen Sulteng akan melanjutkan debut perjuanganya di ajang multy event Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua, pada Minggu 3 Oktober 2021.
Empat Cabang Olahraga (Cabor) yang akan berlaga tersebut adalah Sepak Takraw Putri, Tae Kwondo, Paralayang dan Panjat Tebing.
Dari Tae Kwondo, perjuangan atlet Sulteng akan buka oleh Abdul Rahman Darwin yang turun dinomor Poomasae Tunggal. Kemudian dilanjutkan nomor Poomasae Beregu pada pukul 11.00 WIT. Di nomor ini, Sulteng akan menurunkan Abdul Rahman Darwin, Rafiq Fitra dan Johansen Vicenso. Tiga pendekar Sulteng ini akan bertarung di GOR Politeknik Penerbangan Kayu Batu, Jayapura.
Kemudian Tim Sepak Takraw Putri, pada pukul 13.00 WIT akan bertaruh harga diri di babak semifinal menghadapi Jawa Barat di GOR Trikora Uncen Jayapura.
Jika srikandi Sulteng ini mampu menumbangkan Jawa Barat, maka di pastikan anak-anak asuhan Sandrina masuk babak final dan memperebutkan medali emas.
Begitu pun dari Venue Parayang Bukit Skyland Kampung Buton Distrik Entrop Kota Jayapura, pukul 08.00 WIT, atlet-atlet Sulteng akan turun di nomor KTM. Sementara dari Sport Climbing Venue Kabupaten Mimika sekita pukul 08.00 WIT,
atlet panjat tebing andalan Sulteng Fernando Kekung yang telah lolos babak semifinal di dua nomor yakni Lead dan Boulder akan membuktikan kemampuanya dalam upaya mendulang pundi-pundi medali bagi kontingen Sulteng.
Penulis : Agus Manggona